Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Soal Polusi Udara, Komisi IV Dicarikan Solusi Jangka Panjang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 23 Agustus 2023, 21:35 WIB
Soal Polusi Udara, Komisi IV Dicarikan Solusi Jangka Panjang
Ketua Komisi IV DPR RI, Sudin/RMOL
rmol news logo Komisi IV DPR RI meminta kementerian terkait untuk ikut bertanggung jawab atas polusi udara Jakarta yang semakin parah belakangan ini.

Menurut Ketua Komisi IV DPR RI, Sudin, terkait polusi udara bukan hanya menjadi tanggung jawab Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK).

“Jadi, tanggapan saya perihal polusi udara di Jakarta itu bukan hanya menjadi tanggung jawab LHK, tetapi tanggung jawab beberapa kementerian,” kata Sudin di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23/8).

Sudin mengaku pernah menanyakan langsung kepada Kementerian LHK perihal laporan jumlah produksi kendaraan yang mana asapnya turut memperparah polusi udara di Jakarta. Begitu pun dari Kementerian terkait dalam hal ini Kementerian Perindustrian.

“Karena emisi gas buang itu kan besar juga dari sepeda motor, mobil, polusi dari pabrik, penggunaan batubara. Terus kalau dijual terus, motor dengan mobil ini ya polusinya akan bertambah terus,” kata politikus PDIP ini.

Atas dasar itu, ia berpendapat bahwa sekalipun pemerintah menerapkan work from home (WFH) berbulan-bulan tidak akan menyelesaikan masalah. Menurutnya, upaya itu hanya berdampak sementara waktu saja.

“Mau WFH, mau WFO kalau cuma 2 bulan kan bukan langkah yang jangka panjang, Ini kan hanya sekedar sementara. Yang kita pikirkan jangka panjang bagaimana?” pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA