Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

4 Juta Pemilih Tanpa e-KTP, KPU-Dukcapil Pastikan Bentuk Forum

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Rabu, 05 Juli 2023, 15:49 WIB
4 Juta Pemilih Tanpa e-KTP, KPU-Dukcapil Pastikan Bentuk Forum
Anggota KPU RI, Betty Epsilon Idroos/RMOL
rmol news logo Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama Ditjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kemendagri akan membentuk forum membahas 4 juta data pemilih tanpa kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP).

Anggota KPU RI, Betty Epsilon Idroos, mengatakan, KPU berkomitmen memperbaiki data pemilih yang disebut bermasalah oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

“Kita harus percaya pada lembaga yang mengurus administrasi kependudukan (dalam hal ini Ditjen Dukcapil Kemendagri),” kata Betty, saat ditemui di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (5/7).

Menurutnya, pendataan dan penyusunan daftar pemilih tetap (DPT) yang dilakukan KPU merujuk pada data dari Ditjen Dukcapil Kemendagri, berupa Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4).

Ketua Divisi Data dan Informasi KPU RI itu memastikan temuan Bawaslu terkait 4 juta pemilih tanpa e-KTP itu merujuk pada DP4, selanjutnya dilakukan proses pencocokan dan penelitian (Coklit) ke domisili pemilih.

“Artinya, anak-anak yang pada saat kita lakukan Coklit belum genap 17 tahun, kan belum punya e-KTP. Akhirnya pakai kartu keluarga (KK), karena anak yang lahir kan ada NIK-nya,” tambah Betty.

Terkait teknis pencoblosan bagi pemilih yang belum memiliki e-KTP, KPU memastikan memberi solusi pada Peraturan KPU (PKPU) tentang Pemungutan Suara, dan sebelumnya dibahas bersama Kemendagri.

“Berdasar pengalaman 2019, bisa menunjukkan KK,” jelas mantan anggota KPU DKI Jakarta itu.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA