Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ichsanuddin Noorsy Ragu Satgas TPPU Rp 349 T Bisa Objektif

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Selasa, 16 Mei 2023, 14:21 WIB
Ichsanuddin Noorsy Ragu Satgas TPPU Rp 349 T Bisa Objektif
Ekonom senior Ichsanudin Noorsy bersama mantan Ketua KPK RI Abraham Samad dalam sebuah acara podcast/Net
rmol news logo Pembentukan Satuan Tugas Tindak Pidana Pencucian Uang (Satgas TPPU) untuk menelusuri dugaan transaksi janggal Rp 349 triliun di lingkungan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) diyakini tidak akan bisa bekerja objektif.

Ekonom senior, Ichsanuddin Noorsy menilai, Satgas ini sulit objektif lantaran turut melibatkan pihak-pihak yang terkait dengan kasus tersebut. Dalam hal ini, Menteri Keuangan Sri Mulyani dan jajaran Kemenkeu.

“Kenapa subjektif? Karena melibatkan Sri Mulyani. Padahal Rp 349 T itu mutasi debit kredit di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dari 2009 hingga 2023 bulan April, dan itu melibatkan ratusan transaksi yang statusnya mutasi debit,” tegas Ichsanuddin dalam sebuah podcast bersama mantan Ketua KPK RI Abraham Samad di kanal YouTube Abraham Samad Sepak Up, dikutip Selasa (16/5).

Menurutnya, Satgas TPPU 349 T akan objektif apabila Sri Mulyani dan jajaran tidak diikutsertakan. Dengan begitu akan tercermin dengan gamblang ke mana saja uang ratusan triliun itu menguap.

“Akhirnya ini menyangkut soal kinerja government revenue, kinerja tentang penerimaan negara,” pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA