Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bus Evakuasi WNI di Sudan Alami Kecelakaan, Tiga Orang Terluka

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Kamis, 27 April 2023, 02:57 WIB
Bus Evakuasi WNI di Sudan Alami Kecelakaan, Tiga Orang Terluka
Salah satu dari tiga WNI yang terluka akibat kecelakaan bus evakuasi Sudan pada Rabu, 26 April 2023/Ist
rmol news logo Salah satu bus evakuasi yang membawa rombongan WNI menuju Kota Port Sudan mengalami kecelakaan.

Berita itu disampaikan langsung oleh Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi dalam press briefing mengenai evakuasi WNI di Sudan pada Rabu (26/4).

Retno mengatakan, kecelakaan tunggal terjadi di dekat Kota Atbara. Bus terperosok keluar jalur karena jalan yang rusak dan pengemudi yang kelelahan.

"Hari ini pula, saya menerima laporan bahwa 1 dari 7 bus yang membawa WNI evakuasi tahap kedua mengalami kecelakaan di dekat Kota Atbara," ujar Retno.

Akibat kecelakaan tersebut, katanya, tiga WNI mengalami luka-luka dan kini telah mendapatkan perawatan di rumah sakit terdekat.

"Tiga WNI tersebut telah dibawa ke rumah sakit Kota Port Sudan dengan ambulan dan saat ini dirawat dan ditangani di rumah sakit," terangnya.

Retno mengatakan bahwa ia akan terus memantau kondisi tiga WNI dan mendoakan mereka agar segera pulih sehingga bisa melanjutkan perjalanan evakuasi.

Hingga kini, KBRI Khartoum telah berhasil melakukan evakuasi tahap satu dan dua dengan total 897 WNI dan tujuh WNA. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA