Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Refly Harun: Prabowo No Choice, Berharap Pemerintah Netral di Final

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jamaludin-akmal-1'>JAMALUDIN AKMAL</a>
LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL
  • Selasa, 25 April 2023, 11:51 WIB
Refly Harun: Prabowo No Choice, Berharap Pemerintah Netral di Final
Refly Harun/Ist
rmol news logo Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dianggap tidak punya pilihan untuk tetap maju Pilpres 2024, meski tanpa dukungan istana, dalam hal ini Presiden Joko Widodo.

"Bagaimana Prabowo Subianto? Dia no choice. Kalau disuruh mencalonkan diri, ya tetap mencalonkan diri. Dengan harapan pada putaran pertama bisa masuk final," kata pakar Hukum Tata Negara (HTN), Refly Harun.

Ungkapan Refly itu disiarkan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Refly Harun berjudul "Live Viral! Skenario Jkw: Dukung Ganjar, Cadangkan Prabowo, Tolak Anies!!", Senin malam (24/4).

Refly menganalisa, Prabowo berharap dapat lolos pada putaran pertama, saat ada tiga pasangan Capres dan Cawapres. Selanjutnya Prabowo berharap mendapat dukungan dari pemerintah saat final melawan Anies Baswedan.

"Atau kalau dia melawan Ganjar, dia berharap pemerintah, kalau tidak mendukungnya, minimal netral, lebih fair. Tapi nanti kekuasaan tetap dibagi-bagi di antara mereka," pungkas Refly.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA