Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Salurkan Bantuan, Menko PMK dan Kepala BNPB Ikut Terbang ke Turki

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Selasa, 21 Februari 2023, 13:28 WIB
Salurkan Bantuan, Menko PMK dan Kepala BNPB Ikut Terbang ke Turki
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI Suharyanto bersama Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy ikut terbang ke Turki mengawal bantuan/Ist
rmol news logo Pemerintah Indonesia kembali mengirimkan bantuan kemanusiaan tahap ketiga untuk penanganan gempa Turki dan Suriah. Bantuan tersebut berupa 140 ton bahan makanan dan bahan logistik lainnya.

Dalam rangka mengawal penyaluran bantuan ini, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI Suharyanto langsung berangkat menuju Turki.

"Pak Menko (PMK) dan Pak Kepala BNPB juga akan berangkat pada hari ini menyertai rombongan," kata Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi kepada wartawan di Lanud Halim Perdanakusuma, Selasa (21/2).

Menko PMK dan Kepala BNPB juga akan mengadakan pertemuan dengan pemerintah setempat untuk menyerahkan secara langsung bantuan dari pemerintah Indonesia.

"Tentunya beliau (Muhadjir dan Suharyanto) akan melakukan pertemuan dan melakukan asesmen apa yang dapat disampaikan, apa yang dapat dibantu lagi dari pihak Indonesia kepada pemerintah setempat," sambung Retno Marsudi.

Adapun penyerahan bantuan tahap ketiga ini dipimpin langsung Presiden Joko Widodo dari Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta pada Selasa (21/2).

Pengiriman bantuan ketiga ini merupakan tindak lanjut dari dua bantuan yang sebelumnya sudah dikirim, yakni berupa tim pencarian dan pertolongan dari SAR. Di tahap kedua, Indonesia juga mengirim bantuan emergency medical team (EMT) atau tim medis darurat dengan membangun Rumah Sakit Lapangan Indonesia.

"Kita harapkan apa yang kita kirimkan ini dapat membantu saudara-saudara kita yang ada disana," ungkap Presiden Jokowi.rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA