Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sambil Acungkan Poster Tolak Kenaikan BBM, PKS Walk Out saat Rapat Paripurna DPR

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Selasa, 06 September 2022, 16:13 WIB
Sambil Acungkan Poster Tolak Kenaikan BBM, PKS <i>Walk Out</i> saat Rapat Paripurna DPR
Fraksi PKS walk out dan membentangkan poster tolak kenaikan BBM pada saat rapat paripurna DPR RI/Repro
rmol news logo Partai Keadilan Sejahtera (PKS) walk out atau keluar saat rapat paripurna HUT ke-77 dan penyampaian laporan kinerja DPR RI tahun sidang 2021-2022 serta rapat paripurna DPR RI ke-4 masa persidangan I tahun sidang 2022-2022, Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Selasa (6/9).

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, secara kompak seluruh anggota dari Fraksi PKS keluar dari ruang rapat paripurna sambil mengacungkan secarik kertas bertuliskan "PKS Menolak Kenaikan BBM".

Mereka menyerukan agar parlemen ikut melakukan penolakan harga BBM yang dilakukan pemerintah, sehingga membuat rakyat semakin susah.

"Kami ingin menyampaikan aspirasi masyarakat, PKS dengan ini kami menyatakan Fraksi PKS menolak kenaikan harga BBM bersubsidi karena ini jelas-jelas memberatkan masyarakat,” kata Mulyanto mewakili PKS saat menyampaikan aspirasi penolakan kenaikan BBM di ruang rapat paripurna.

Mulyanto menuturkan demonstrasi ikhwal kenaikan BBM masih berlangsung di depan gedung DPR, atas dasar itu, PKS bersama rakyat menolak secara keras kenaikan BBM.

"Hari ini di depan demo-demo terus dilaksanakan masyarakat, kami mendukung demo masyarakat atas penolakan ini. Karenanya dengan ini kami Fraksi PKS menyatakan walk out dari forum ini, demikian terimakasih,” tutupnya. rmol news logo article
EDITOR: IDHAM ANHARI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA