Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jawaban Jokowi Soal Protes Penerapan PPKM Level 3 se-Indonesia: Pariwisata Bali Sudah Sangat Terdampak

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Selasa, 23 November 2021, 02:33 WIB
Jawaban Jokowi Soal Protes Penerapan PPKM Level 3 se-Indonesia: Pariwisata Bali Sudah Sangat Terdampak
Presiden Joko Widodo/Net
rmol news logo Protes masyarakat atas keputusan pemerintah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di seluruh Indonesia saat Natal dan Tahun Baru (Nataru) dijawab Presiden Joko Widodo.

Jokowi meminta masyarakat mengingat saat Indonesia dihantam gelombang kasus positif Covid-19 yang berakibat pada kelumpuhan ekonomi masyarakat, termasuk di dalamnya sektor pariwisata.

Menurutnya, jika ada yang menolak PPKM Level 3 diterapkan di seluruh Indonesia saat Nataru, maka dia meminta agar memahami arti penting pengendalian Covid-19 terhadap perekonomian.

"Kita harus ingat bahwa apapun utamanya ini pariwisata di Bali memang terdampak paling dalam (karena lonjakan kasus positif pada masa sebelumnya)," ujar Jokowi saat membuka Rapat Terbatas (Ratas) evaluasi PPKM di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Senin sore (22/11).

"Tapi juga perlu dijelaskan bahwa apabila situasi tidak terkendali justru akan memukul balik ekonomi dan pariwisata kita," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA