Berdasarkan pantauan
Kantor Berita Politik RMOL, Prabowo yang mengenderai mobil Toyota Alphard putih tiba di RSPAD pada pukul 18.17 WIB.
Prabowo terlihat mengenakan baju berwarna putih.
Turun dari mobil, mantan Danjen Kopassus itu langsung berjalan cepat masuk ke Gedung Cerebro Vasculen Centre (CVC).
Rencananya, setelah membesuk Wiranto, Prabowo baru akan memberikan keterangan pers kepada awak media.
Kamis siang kemarin, Wiranto mengalami insiden penusukan di Kecamatan Menes, Pandeglang, Banten. Kini Wiranto dirawat di intensif di RSPAD.
Polisi langsung menangkap penikam Wiranto di kawasan Alun-alun Menes, Kecamatan Menes, Pandeglang. Mereka adalah pasangan suami istri Syahril Alamsyah alias Abu Rara (31) dan Fitri Andriana (21).
Oleh Badan Intelijen Negara (BIN) dan kepolisian, Abu Rara dan Fitri Andriana termasuk dalam kelompok jaringan teroris yang berafiliasi dengan Jamaah Ansharut Daulah (JAD).
BERITA TERKAIT: