Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

BNPT: Aman Abdurrahman Tolak Berdialog

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/soraya-novika-1'>SORAYA NOVIKA</a>
LAPORAN: SORAYA NOVIKA
  • Rabu, 30 Mei 2018, 16:26 WIB
rmol news logo Ketua Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Suhardi Alius bawa-bawa terdakwa kasus bom Thamrin, Aman Abdurrahman dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama Komisi III DPR RI.

Suhardi bilang, dia sudah berulang kali mengupayakan dialog dengan Aman Abdurrahman, namun selalu ditolak.

"Kami sudah mencoba melakukan dialog dengan Aman Abdurrahman melalui Ulama dan Psikolog namun dirinya menolak," ujar dia di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (30/5).

Bahkan, Suhardi menyebut, BNPT juga telah berusaha menghadirkan pemuka Agama Internasional untuk berdialog dengan Aman Abdurrahman namun tetap ditolak.

"Bahkan kami sudah mengundang Pemuka Agama dari Luar Negeri dan ia tetap menolak," tandasnya. [sam]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA