Sejak babak pertama dimulai, baik Benfica mau pun Sevilla langsung mencoba menguasai jalannya pertandingan. Kedua tim saling berebut untuk mendaÂpatkan bola agar dapat memiliki penguasaan bola.
Kendati demikian, upaya Benfica untuk unggul terlebih dahulu di babak pertama harÂus pupus karena pertahanan Sevilla masih sangat rapat dan sulit untuk ditembus oleh para penyerang Sevillistas –juluÂkan Sevilla. Skor 0-0 pun tak berubah hingga para pemain turun minum.
Di babak kedua, Benfica kembali mencoba membangun serangan. Mereka terus menggempur lini pertahanan Sevilla. Alhasil pada menit ke-57, Benfica mampu unggul satu gol melalui sundulan Nicolas Castillo. Sundulan itu tercipta usai Castillo mampu memanfaatkan umpan rekan setimnya dari tenÂdangan pojok.
Setelah ini Benfica akan berÂtemu Borussia Dortmund 26 Juli. Sedang Sevilla berpetualang di Liga Europa menghadapi Ujpest Hongaria sehari kemudian.
Sementara itu, eks pelatih Sevilla Unai Emery diperkirakan perlu waktu lama untuk melatih klub barunya Arsenal. Hal itu diungkapkan eks kiper Arsenal, David Seaman.
Emery juga harus melepaskan bayang-bayang Arsene Wenger. Arsenal bakal menjalani musim nanti dengan manajer baru, Emery. Dia menggantikan Arsene Wenger yang menyudahi pekerjaannya di akhri musim 2017/2018.
Menggantikan Wenger, Emery digadang-gadang untuk mengantarkan Arsenal kembali melanjutkan tradisi, finis empat besar. Bahkan, pada musim pertamanya.
Seaman menyadari tugas berat untuk Emery itu. Sebab, Wenger sudah amat mengakar di Arsenal.
"Kalau saya boleh jujur, itu tak akan langsung klik. Bagaimanapun, dia manajer baru," kata Seamaan seperti dikutip Mirror.
"Ini benar-benar cara baru bagi Arsenal. Saya kembali ke sini (ke Stadion Emirates) dan saya masih melihat wajah Arsene di mana-mana," dia menambahkan.
Tapi, di sisi lain, Seaman juga berharap agar Emery bisa menÂgawali musim di Arsenal dengan hasil sip. "Akan menjadi berat untuk menempatkan orang lain di kursinya. Akan butuh waktu, namun saya realistis finis di urutan keempat akan menjadi hasil yang sip buat kami," ujar Seaman.
Berkaca hasil musim lalu, Emery memiliki pekerjaan besar untuk memperbaiki lini belaÂkang. Mereka kebobolan 51 gol pada 38 pertandingan. Arsenal menjadi satu-satunya tim enam besar yang kebobolan lebih dari 40 gol. ***
BERITA TERKAIT: