Keluhan tersebut disampaikan sejumlah warga di RW 03 Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, kepada Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi Nasdem Mohamad Ongen Sangaji melalui telepon dan pengaduan langsung.
"Warga resah karena kandang sapi sudah mulai mengganggu kesehatan serta kenyamanan. Apalagi kalau musim hujan. Bau kotoran sapi makin menyengat, karena jumlahnya lebih dari satu ekor," kata Ongen melalui keterangan tertulisnya, Selasa 12 November 2024.
Dalam pengaduannya, kata Ongen, warga mengaku sudah kerap kali melaporkan keluhan tersebut kepada aparat Kelurahan Jatinegara, namun minim tindaklanjut.
"Buktinya sudah bertahun-tahun kandang sapi seluas 600 meter persegi itu masih beroperasi. Padahal nggak ada izin dari warga," kata Ongen.
Ongen mengingatkan bahwa berdasarkan UU No. 18 Tahun 2009 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan, lokasi kandang ternak harus minimal berjarak 25 meter dari kawasan pemukiman warga.
"Makanya kita minta walikota dan camat untuk mengambil alih permasalahan ini untuk meredam kemarahan warga," pungkas Ongen.
BERITA TERKAIT: