Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Haji Isam Kembali Sandarkan Alat Berat di Merauke

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Rabu, 02 Oktober 2024, 09:12 WIB
Haji Isam Kembali Sandarkan Alat Berat di Merauke
Alat berat pesanan Pemilih Jhonlin Group Haji Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam dari China, sandar di Pelabuhan Wanam
rmol news logo Pengerjaan proyek cetak sawah satu juta hektar di Merauke, Papua Selatan terus berlanjut. Terkini, 89 unit alat berat merk SANY kembali disandarkan di Pelabuhan Wanam.

Alat berat pesanan Pemilik Jhonlin Group Haji Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam dari China itu, sandar di Pelabuhan Wanam pada Selasa (1/10),

GT Denny Ramdhani selaku Asisten Operasi pada proyek tersebut membeberkan, Haji Isam akan terus memastikan dan mengecek pesanan alat beratnya dari China. Hal ini dilakukan, untuk mempercepat progres di lapangan dari proyek cetak sawah itu.

Adapun kedatangan puluhan alat berat kali ini adalah tahap yang ke enam. Lima tahap sebelumnya berjumlah 277 unit.

“Haji Isam sangat fokus dengan proyek ini. Semua bongkar alat dipantaunya secara langsung. Bongkar material untuk pembangunan jalan juga. Intinya bos itu, tidak mau ketinggalan setiap proses dari proyek ini," ujar Deden dalam keterangan tertulis, Rabu (2/10).

Lanjutnya, untuk mendukung kelancaran proyek, Jhonlin Group melalui anak perusahaannya PT Batulicin Beton Asphalt (BBA) sudah membangun jalan di Merauke, Papua Selatan.

Pekerjaan jalan ini dimulai di titik Wanam, Distrik Ilwayab, Kabupaten Merauke. Rencananya, jalan sepanjang ratusan kilometer ini akan menghubungkan empat distrik yaitu Distrik Ilyawab, Kaptel, Ngguti, dan Distrik Muting.

"Sekarang progresnya sudah sekitar 16,8 kilometer. Ini jalan yang dirintis," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA