Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Warga Ngeluh, Petugas RSUD di DKI Tak Ramah Layani Pasien

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Jumat, 19 Juli 2024, 14:45 WIB
Warga Ngeluh, Petugas RSUD di DKI Tak Ramah Layani Pasien
Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Sutikno/Ist
rmol news logo Layanan sejumlah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) di Jakarta menjadi sorotan, karena kurang menerapkan prinsip hospitality atau keramahan dalam pelayanan Kesehatan.

Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Sutikno mengatakan, saat melakukan inspeksi mendadak (sidak), ditemukan banyak keluhan warga terkait petugas yang tidak ramah dan tidak profesional ketika melayani pasien.

“Saya menerima banyak laporan bahwa keramahan dan profesionalisme petugas kesehatan masih belum memadai,” kata Sutikno dikutip Jumat (19/7).

Pelayanan kesehatan yang baik, sambung Sutikno, bukan hanya tentang kemampuan medis. Namun juga tentang tata cara petugas kesehatan berinteraksi dengan pasien. 

“Pasien harus merasa nyaman dan dihargai, bukan hanya sebagai objek perawatan, tetapi sebagai manusia yang membutuhkan perhatian dan empati,” kata politikus Kebon Sirih ini.

Karena itu, Sutikno mendesak kepada pihak manajemen RSUD untuk segera mengevaluasi demi peningkatan kualitas pelayanan. Khususnya dalam hal keramahan dan interaksi dengan pasien.

“Kami di DPRD DKI Jakarta akan terus memantau perkembangan ini dan memastikan bahwa setiap warga Jakarta mendapatkan pelayanan kesehatan yang layak dan bermartabat,” demikian Sutikno.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA