Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dirjen Bina Pemdes: Desa dan Kelurahan Harus Kolaborasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/achmad-rizal-1'>ACHMAD RIZAL</a>
LAPORAN: ACHMAD RIZAL
  • Minggu, 03 Desember 2023, 19:29 WIB
Dirjen Bina Pemdes: Desa dan Kelurahan Harus Kolaborasi
Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, Eko Prasetyanto Purnomo Putro/Ist
rmol news logo Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri, Eko Prasetyanto Purnomo Putro, mendorong semua desa dan kelurahan di Indonesia saling berkolaborasi.

"Desa-desa yang sudah maju, ayo kolaborasi. Bagikan keunggulan-keunggulan, agar dicontoh dan ditiru desa-desa lainnya," kata dia, lewat keterangan tertulis, di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Kolaborasi, kata dia, sangat penting, untuk membuat desa dan kelurahan semakin maju, agar ekonomi dan kesejahteraan masyarakat desa juga meningkat.

Dia juga menjelaskan, banyak pihak bisa diajak berkolaborasi dengan desa maupun kelurahan, salah satunya swasta dan media massa. Sayangnya, sejauh ini masih banyak desa unggul yang enggan berbagi informasi tentang cara mencapai keunggulan.

"Seharusnya keunggulan-keunggulan itu dibagikan. Ayo bapak-bapak dan ibu-ibu, berkolaborasi," ajaknya.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA