Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jakarta Masih Primadona, Pendatang Jangan Jadi Beban

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Rabu, 26 April 2023, 19:50 WIB
Jakarta Masih Primadona, Pendatang Jangan Jadi Beban
Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino/Ist
rmol news logo Usai Idulfitri 1444 Hijriah, banyak masyarakat dari luar daerah merantau ke Jakarta.

Menurut Ketua Fraksi Nasdem DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino, Jakarta memang masih jadi primadona bagi warga luar daerah untuk mengadu nasib.

"Jakarta ibarat city of million dreams," kata Wibi, saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (26/4).

Sekretaris DPW Partai Nasdem DKI Jakarta itu juga mengatakan, banyak masyarakat nekat ke Jakarta, meski tanpa memiliki kerabat. Yang jadi persoalan, tak sedikit pendatang yang minim keahlian.

"Banyak juga yang datang tanpa persiapan, seperti skill yang cukup. Akibatnya justru jadi beban untuk kota yang sangat kompetitif ini," tandasnya.

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta sendiri memprediksi jumlah pendatang baru usai Idulfitri 1444 Hijriah mencapai 36 ribu-40 ribu orang.

Untuk itu Dinas Dukcapil DKI Jakarta akan menggandeng RT/RW dan Dasa Wisma untuk melakukan pendataan bagi pendatang baru hingga akhir Mei 2023.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA