Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Biden Peringatkan Israel Agar Tidak Aneksasi Gaza

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Senin, 16 Oktober 2023, 10:24 WIB
Biden Peringatkan Israel Agar Tidak Aneksasi Gaza
Presiden Amerika Serikat Joe Biden/Net
rmol news logo Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden kembali memberikan peringatan kepada Israel untuk menahan diri dan tidak memberikan serangan berlebih ke Gaza.

Dalam wawancara dengan CBS News pada Minggu (15/10), Biden memperingatkan Israel untuk tidak menduduki Gaza. Ia menyebut Israel akan melakukan kesalahan besar jika menduduki wilayah kantong Palestina itu.

"Apa yang terjadi di Gaza, menurut saya, adalah Hamas dan elemen ekstrem Hamas. Itu tidak mewakili seluruh rakyat Palestina," kata Biden.

Peringatan Biden ini muncul setelah Israel mengungkap rencana sedang mempersiapkan invasi darat ke Gaza.

"Hamas harus dilenyapkan sepenuhnya, tetapi perlu ada Otoritas Palestina. Perlu ada jalan menuju negara Palestina," tambah Biden.

Biden juga menyerukan perlindungan warga sipil. Sementara ia menyebut Amerika Serikat telah berupaya untuk mengurangi kekurangan makanan, air, dan gas.

Sementara itu, Duta Besar Israel untuk AS Michael Herzog mengatakan Israel tidak bermaksud menduduki Gaza setelah konflik berakhir.

“Kami tidak punya keinginan untuk menduduki atau menduduki kembali Gaza. Kami tidak punya keinginan untuk mengatur kehidupan lebih dari 2 juta warga Palestina,” kata Herzog. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA