Survei dari perusahaan riset independen Russian Field yang dikutip
Meduza pada Rabu (20/9) memperlihatkan 68 persen responden tidak ingin presiden berusia lebih dari 70 tahun. Survei ini muncul menjelang Pilpres yang akan dilaksanakan pada Maret 2024.
Survei juga menemukan bahwa 40 persen responden mengatakan mereka menentang gagasan presiden Muslim, dan 28 persen mengatakan mereka tidak ingin melihat perempuan terpilih sebagai presiden.
Selain itu, 42 persen responden mengatakan mereka tidak ingin presiden dari Kaukasus Utara. Sebanyak 35 persen tidak menginginkan pengusaha menjadi presiden, 33 persen tidak ingin orang Yahudi menjadi presiden, dan 32 persen tidak menginginkan presiden yang berusia di bawah 40 tahun.
Hampir sepertiga responden menentang gagasan presiden berasal dari wilayah yang diduduki Rusia.
Adapun survei dilakukan antara 2-10 September 2023, dengan melibatkan 1.596 orang.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: