Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sejak Ditahan Aparat Taliban, Jurnalis Afghanistan-Amerika Ali Latifi Hilang Kontak

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Jumat, 19 Mei 2023, 20:24 WIB
Sejak Ditahan Aparat Taliban, Jurnalis Afghanistan-Amerika Ali Latifi Hilang Kontak
Jurnalis berkebangsaan Afganistan-Amerika, Ali Latifi/Net
rmol news logo Sejak dibawa pergi oleh aparat keamanan Taliban, jurnalis berkebangsaan campuran Afghanistan-Amerika, Ali Latifi dilaporkan tidak dapat dihubungi.

Kerabatnya di Afghanistan mengatakan Latifi ditangkap polisi Taliban setelah makan malam di rumah Hashmat Ghani. Ia seorang pemimpin suku terkemuka dan saudara mantan Presiden Ashraf Ghani pada Kamis (18/5).

"Saat itu ia sedang menaiki taksi menuju apartemennya, tetapi dihentikan oleh polisi di area PD6 Kabul sekitar pukul 21.30," tuturnya, seperti dimuat The National News.

Hingga Jumat (19/5), keluarga dan teman kantornya mengaku tidak bisa menhubunginya. Mereka sangat khawatir dengan keselamatan Latifi.

"Panggilan dan pesan ke ponsel Latifi pada hingga pagi ini tidak dibalas," kata salah satu kerabat jurnalis.

Diduga ponselnya telah disita oleh pihak berwenang selama penahanan.

Latifi, merupakan jurnalis untuk beberapa outlet berita internasional. Ia terkenal di Afghanistan, sejak memutuskan untuk menetap di negara itu selama 10 tahun terakhir.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA