Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gelombang Bantuan Darurat Kedua dari China telah Sampai di Suriah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Selasa, 14 Februari 2023, 14:17 WIB
Gelombang Bantuan Darurat Kedua dari China telah Sampai di Suriah
Bantuan Darurat dari Palang Merah China telah sampai di Bandara Internasional Damaskus, pada Senin 13 Febuari 2023/Xinhua
rmol news logo Gelombang bantuan kedua dari Palang Merah China (RCSC) telah tiba di Suriah pada Senin (13/2).

Duta Besar China untuk Suriah Shi Hongwei mengatakan, bantuan kemanusiaan itu termasuk pakaian musim dingin, peralatan, obat-obatan, dan barang-barang lain yang dibutuhkan warga Suriah.

Shi yang berbicara dari bandara internasional Damaskus, mengatakan bantuan lain akan segera dikirimkan oleh pemerintah China untuk para korban gempa di negara itu.

Untuk dapat mengirimkan bantuannya dengan lancar, Duta Besar China itu juga mendesak kepada Amerika Serikat (AS) dan Barat, agar dapat mencabut sanksi yang dikenakan kepada Suriah, menurut laporan Shine, Selasa (14/2).
.
"Kami menyerukan kepada masyarakat internasional, khususnya AS dan Barat, untuk mencabut sanksi sepihak yang dikenakan pada Suriah untuk dapat memfasilitasi bantuan kemanusiaan ke (negara itu)," tambahnya.

RCSC pada Kamis (10/2) pekan lalu, telah mengirimkan bantuan gelombang pertama untuk masyarakat Suriah. Sementara komunitas China di Suriah juga telah menyumbangkan pasokan bantuannya melalui Bulan Sabit Merah Arab Suriah pada Minggu (12/2).

Sejauh ini korban tewas di Suriah telah mencapai sekitar 5.300 orang, dengan 5,3 juta orang menurut laporan PBB, terpaksa untuk mengungsi, karena kerusakan yang meluas. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA