Kementerian Pertahanan Rusia pada Minggu (19/6) mengatakan serangan tersebut terjadi di dekat desa Shirokaya Dacha di wilayah Dnepropetrovsk.
Sejumlah rudal menghantam kompleks tempat para komandan beberapa unit pasukan Ukraina berkumpul untuk sebuah pertemuan.
"Lebih dari 50 jenderal dan perwira Angkatan Bersenjata Ukraina tewas," kata Kemhan Rusia, seperti dimuat
RT.
Di samping itu, Kemhan mengatakan Rusia menembakkan rudal kalibr untuk menghancurkan 10 howitzer M777 dan hingga 20 kendaraan lapis baja yang baru-baru ini dikirim dari Barat, dan telah disimpan di dalam gedung pabrik di kota selatan Nikolayev.
Sementara itu, Staf Umum Angkatan Bersenjata Ukraina melaporkan artileri Ukraina menghancurkan beberapa peluncur roket ganda Rusia.
Baik Rusia dan Ukraina bersikeras mereka hanya mengenai sasaran militer, dan saling menuduh membunuh warga sipil.
Wakil Perdana Menteri Rusia Yury Borisov telah mengkonfirmasi bahwa jet tempur superioritas udara siluman generasi kelima Su-57 Rusia telah digunakan dalam misi tempur di Ukraina.
BERITA TERKAIT: