"Korea merupakan negara dengan ekonomi terbesar ke-4 di Asia dan prospek bisnisnya sangat positif. Kami memiliki klien yang memiliki banyak pekerjaan untuk segera dilaksanakan di pasar Korea, dan memiliki kantor di Seoul akan menjadi keuntungan bagi klien kami," kata pimpinan Mileage Group, Yap Boh Tiong dalam rilis yang diterima (Selasa, 20/5).
Cabang Mileage Communications yang dibangun di Seoul merupakan perusahaan gabungan yang terbentuk melalui kerjasama dengan veteran public relations lokal yakni John Kim beserta timnya.
John Kim sendiri merupakan seorang konsultan komunikasi penasaran profesional yang memiliki pengalaman lebih dari 30 tahun dengan perusahaan-perusahaan internasional seperti LG, GM Korea, dan Glaxo Smith Kline.
"Kami sangat bangga menjadi bagian dari Mileage Communications Group di Korea. Ini adalah waktu yang tepat ketika pusat ekonomi dunia bergeser ke Asia. Mileage Korea akan memainkan peran penting dalam memberikan kontribusi bagi ekonomi Asia dengan memperkuat hubungan yang saling menguntungkan antara Korea dan negara-negara lain di Asia," kata Kim yang saat ini menjabat Direktur Pelaksana Mileage Communications Korea.
Kim menambahkan bahwa terhubunganya jaringan kantor Mileage Group di Asia memberikan peluang yang besar bagi Mileage Korea. Terlebih instansi-instansi pemerintah Korea juga tertarik untuk memperkuat hubungan dan melaksanakan proyek kolaborasi dengan rekan-rekannya di Asia Tenggara
"Kita bisa memainkan peran pendukung dalam hal ini," tambahnya.
Perusahaan gabungan tersebut diposisikan untuk membantu kebutuhan komunikasi pemasaran perusahaan-perusahaan Korea di Asia yang terdapat kantor Mileage Group. Demikian pula, Mileage Korea juga dapat membantu perusahaan yang ingin masuk ke Korea.
Presiden Direktur & CEO PT. Mileage Communications Indonesia Carlina Patuwo menanggapi positif pembukaan kantor Mileage di Seoul.
"Pada saat yang sama, kami juga akan mampu memperluas layanan kami keperusahaan-perusahaan Korea di Indonesia," ujarnya.
Dengan demikian, Mileage Communications Group telah mengoperasikan 15 kantor di sembilan negara di Asia, yakni China, India, Indonesia, Korea Selatan, Malaysia, Myanmar, Thailand, Vietnam, dan Singapura sebagai kantor pusat.
[mel]
BERITA TERKAIT: