Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pasar Asia Menguat di Senin Pagi, Nikkei Dibuka Naik 2 Persen

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Senin, 07 Oktober 2024, 09:30 WIB
Pasar Asia Menguat di Senin Pagi, Nikkei Dibuka Naik 2 Persen
Ilustrasi/Tangkapan layar RMOL
rmol news logo Bursa Asia-Pasifik mayoritas berada di zona hijau pada pembukaan perdagangan Senin (7/10). 

Rata-rata saham Nikkei Jepang naik, memimpin perdagangan hari ini, saat investor menantikan keputusan bank sentral dari seluruh kawasan selama seminggu.

Tiga bank sentral akan merilis keputusan suku bunga mereka minggu ini, yaitu Bank Korea, Reserve Bank of New Zealand, dan Reserve Bank of India.

Ekonom memperkirakan BOK dan RBNZ akan memangkas suku bunga, sementara RBI akan menahannya.

BOK pada Jumat diperkirakan akan menurunkan suku bunga acuannya menjadi 3,25 persen dari 3,5 persen. Sementara RBNZ diperkirakan akan memberlakukan pemotongan 50 basis poin menjadi 4,75 persen pada Rabu.

Dikutip dari Reuters, Indeks Nikkei 225 tercatat naik 2 persen menjadi 39.417,6. Sementara, Topix yang lebih luas naik 1,5 persen.

Kospi Korea Selatan merupakan satu-satunya outlier, turun 0,28 persen, sementara Kosdaq berkapitalisasi kecil naik 0,37 persen.

S&P/ASX 200 Australia naik 0,11 persen. Namun, indeks berjangka Hang Seng Hong Kong berada pada level 22.640, lebih rendah dari penutupan terakhir HSI di level 22.736,87.

Di Jepang, saham-saham perusahaan eksportir mendapat dorongan dari pelemahan Yen. Dolar AS melambung menyusul data pekerjaan dan mendorong mata uang Jepang pagi ini tertekan ke level terendah sejak pertengahan Agustus. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA