Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pendataan QR Code Pertalite di 3 Provinsi Sudah 100 Persen

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Kamis, 27 Juni 2024, 09:59 WIB
Pendataan QR Code Pertalite di 3 Provinsi Sudah 100 Persen
QR Code Pertalite/Ist
rmol news logo Pendaftaran QR Code Pertalite di Provinsi Aceh, Bengkulu, dan Bangka Belitung sudah mencapai 100 persen. Penggunaan QR Code ini dilakukan demi mewujudkan subsidi tepat sasaran.

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengatakan, sejak digulirkan pada Juli 2023 di 41 Kota/Kabupaten, pihaknya terus melakukan sosialisasi QR Code Pertalite kepada masyarakat.

"Meski baru diberlakukan di 41 Kota/Kabupaten, catatan kami ternyata sudah mulai masuk data pengguna Pertalite di seluruh provinsi. Ini menunjukkan animo masyarakat sangat positif mendukung upaya menuju subsidi tepat,” jelas Irto dalam keterangan tertulisnya, Kamis (27/6).

Total pendaftar QR Code Pertalite di Aceh tercatat ada 144.943, Bengkulu 95.129, dan Bangka Belitung 72.088.

Penggunaan QR Code Pertalite sejatinya bukan hal baru bagi masyarakat, mengingat sebelumnya juga sudah diterapkan pendataan QR Code untuk pengguna Biosolar.

"Kalau sudah terbiasa tidak ada masalah, sama seperti penerapan QR Code Biosolar, sekarang sudah terbiasa dan berjalan dengan baik,” pungkas Irto. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA