Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dua Penghargaan Diborong bank bjb atas Komitmen Net Zero Emission

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Sabtu, 01 Juni 2024, 09:16 WIB
Dua Penghargaan Diborong bank bjb atas Komitmen Net Zero Emission
Senior Executive Vice President Bisnis bank bjb Beny Riswandi menerima penghargaan dari Bumi Global Karbon Foundation/Ist
rmol news logo Penghargaan berupa Transparansi Penurunan Emisi Korporasi Terbaik 2024 diberikan Bumi Global Karbon (BGK) Foundation kepada bank bjb.

Ada dua kategori penghargaan yang didapat bank bjb, yakni "Transparansi Penurunan Emisi Korporasi” dengan predikat Green Elite dan “Transparansi Perhitungan Emisi Korporasi” dengan predikat Platinum Plus.

Penghargaan tersebut semakin menegaskan komitmen bank bjb mendukung penuh net zero emission Indonesia melalui berbagai inisiatif berbasis Environment, Social & Governance (ESG) operasional bank.

"Kami telah mengimplementasikan keuangan berkelanjutan melalui pengelolaan lingkungan operasional yang rendah karbon emisi, pengembangan produk jasa keuangan berkelanjutan dan pengelolaan tanggung jawab sosial lingkungan," ucap Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto, Sabtu (1/6).
 
Berkat penerapan bisnis dengan prinsip mendukung implementasi NZE, bank bjb telah berhasil mengurangi total emisi gas rumah kaca sebanyak 21,9 persen. Program penyerapan emisi karbon telah mengurangi emisi sebanyak 33.510 ton CO2 equivalent dalam 4 tahun terakhir.
 
Sebagai emiten yang mengimplementasikan keuangan berkelanjutan, bank bjb memiliki fokus mengembangkan kapasitas internal organisasi mengenai keuangan berkelanjutan, pengelolaan lingkungan Internal yang ramah lingkungan hidup, pengelolaan tanggung jawab sosial & lingkungan, peningkatan literasi dan inklusi keuangan yang berkelanjutan terhadap masyarakat dan pelaku industri dan pengembangan produk dan jasa keuangan berkelanjutan.
 
Secara bertahap, bank bjb juga mendorong penggunaan energi baru dan terbarukan dalam mobilitas pegawai dengan menyediakan EV Charging Station pada jaringan kantor.
 
Selanjutnya, bank bjb juga berkomitmen mengurangi konsumsi bahan bakar fosil, penggunaan solar panel, perangkat listrik yang hemat energi, pengurangan penggunaan tinta dan kertas melalui proses kerja yang paperless, sampai dengan mendorong gaya hidup rendah emisi karbon melalui “bjb Wellness Program”.
 
Dengan program-program tersebut, bank bjb telah berhasil mengurangi total emisi gas rumah kaca yang dihasilkan dari aktivitas operasional sebanyak 21,9 persen yang akan terus dilanjutkan untuk menjadi emiten dengan net zero emission.
 
“bank bjb senantiasa menerapkan prinsip keberlanjutan dalam menjalankan roda bisnis sekaligus keberlangsungan lingkungan dan sosial. Perusahaan pun selalu menjadikan praktik usaha berkelanjutan sebagai acuan dalam memandu langkah-langkah strategis ekspansi perusahaan," tutup Widi. rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA