Dimensy.id
Apollo Solar Panel

47 UKM Pasarkan 414 Produk Unggulan di Local Pride Spot

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Senin, 18 Maret 2024, 10:52 WIB
47 UKM Pasarkan 414 Produk Unggulan di Local Pride Spot
Local pride Spot (LPS) Pelindo Tower/Ist
rmol news logo Pelindo Tower menyediakan area komersial untuk usaha kecil dan menengah (UKM). Area itu disebut Local pride Spot (LPS). Sebanyak 47 UKM binaan Pelindo hadir di sana menjadi bagian dari tenant Pelindo Tower.

Plt Direktur Utama PT Menara Maritim Indonesia (MMI) Rudy Istiawan mengatakan, pihaknya sebagai pengelola Pelindo Tower tidak hanya sekadar bertugas sebagai management building.

Menurutnya, PT MMI berupaya menjadi mitra strategis untuk memberikan kenyamanan bagi seluruh unit usaha yang berbisnis di Pelindo Tower. Tidak hanya tenant-tenant besar yang menyewa tempat di Pelindo Tower, UKM pun ikut dikelola dengan baik.

"Kami berupaya menciptakan suasana bisnis yang nyaman dan menggairahkan bagi seluruh unit usaha yang berada di Pelindo Tower, termasuk UKM," ujar Rudy Istiawan di Jakarta, Senin (18/3).

Outlet di LPS menyediakan 414 produk unggulan dari 47 UKM. Mulai dari kain tradisional, perhiasan etnik, kuliner khas, hingga kebutuhan sehari-hari. Dengan luas 10 x 10 meter, outlet tersebut diisi dengan produk-produk yang memenuhi standar nasional, dan menciptakan pengalaman berbelanja yang memuaskan.

Apalagi 47 outlet UKM itu merupakan binaan Pelindo dari seluruh Indonesia yang sudah terseleksi. Di antaranya, 18 UKM bergerak di bidang fashion, 19 fokus pada kuliner dan makanan, dan 10 UKM lainnya menonjol dalam bidang seni dan kerajinan.

Seperti outlet lain pada umumnya, di Local Pride Spot pengunjung bisa berbelanja dengan transaksi tunai maupun nontunai, termasuk menggunakan QRIS sehingga memudahkan para pengunjung bertransaksi.

“Dengan adanya outlet-outlet di Local Pride Spot, kami berharap pengusaha lokal dapat memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan penjualan," sambung Rudy.

Menurut Rudy, mimpi itu bukan tidak mungkin. Sebab, di Pelindo Tower terdapat banyak mitra atau tenant yang berbisnis dengan skala internasional. Potensi mereka mendapat pelanggan dari luar negeri sangat terbuka lebar.

"Kini tergantung dari outlet-nya bisa atau tidak menjaga konsisten dan meningkatkan kualitas produk yang ditampilkan di Pelindo Tower," tandas Rudy. rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA