Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Elon Musk Mungkin Bukan Lagi Orang Terkaya Nomor Satu di Dunia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 30 Januari 2024, 12:18 WIB
Elon Musk Mungkin Bukan Lagi Orang Terkaya Nomor Satu di Dunia
Louis Vuitton/Net
rmol news logo Predikat orang terkaya di dunia saat ini berhasil dipegang pemilik merek mewah Louis Vuitton atau LVMH, Bernard Arnault dan keluarga.

Menurut laporan Forbes, pada Minggu (28/1)  kekayaan Arnault dan keluarga mencapai 207 miliar dolar AS (setara 3.275 triliun rupiah) atau naik sekitar 22,9 miliar dolar AS.

Tidak terpaut jauh dengan Renault, ada Elon Musk di posisi kedua dengan kekayaan mencapai 204,7 miliar dolar AS (setara Rp 3.239 triliun rupiah) atau naik 443 juta rupiah.

Posisi orang terkaya selanjutnya disusul pemilik Amazon Jeff Bezos dan Larry Ellison pemilik Oracle. Sementara di posisi kelima bercokol pemilik Facebook, Mark Zuckerberg.

Namun begitu, sebenarnya posisi Arnault dan Musk saling kejar-kejaran. Arnault yang untuk pertama kalinya merebut tahta Musk di puncak daftar miliarder Forbes pada Jumat, kembali disusul oleh Musk karena kekayaan Musk meningkat keesokan harinya. 
CEO Tesla – yang perusahaan mobil listriknya telah kehilangan nilai pasar miliaran tahun ini – memperoleh kembali kekayaan sebesar 5 miliar dolar AS, menggeser Arnault sebagai orang nomor satu.
Saling kejar-kejaran ini menjadikan posisi orang terkaya nomor satu di dunia tidak selalu dipegang Musk. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA