Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jelang Nataru, Mandiri Siapkan Uang Tunai hingga Rp23 Triliun

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Jumat, 15 Desember 2023, 14:11 WIB
Jelang Nataru, Mandiri Siapkan Uang Tunai hingga Rp23 Triliun
Ilustrasi/Net
rmol news logo Menjelang liburan Natal dan Tahun Baru, Bank Mandiri menyiapkan uang tunai sebesar Rp23,2 triliun untuk kebutuhan transaksi masyarakat.

Jumlah dana yang dipersiapkan untuk Nataru tahun ini disebut meningkat 18,3 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Corporate Secretary Bank Mandiri, Teuku Ali Usman, menyatakan peningkatan alokasi tersebut dilakukan guna mengantisipasi tren kebutuhan uang di ATM yang meningkat di masyarakat.

“Kami memperkirakan transaksi nasabah pada periode Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2024 akan mengalami peningkatan. Untuk itu, kami mengoptimalkan layanan digital untuk mendukung kantor cabang dalam melayani kebutuhan nasabah pada masa Nataru 2023,” ujar Ali dalam keterangan resmi, seperti dikutip Jumat (15/12).

Dana yang dipersiapkan itu akan segera dialokasikan ke puluhan ribu ATM yang tersebar di dalam negeri.

Selain itu, Mandiri juga menyiapkan kesiapan jaringan layanan digital bankingnya, seperti app Livin' by Mandiri untuk memenuhi kebutuhan transaksi masyarakat selama periode tersebut. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA