Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kapolri Matangkan Program Mudik Gratis Bagi Warga Tahun Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Senin, 27 Maret 2023, 21:43 WIB
Kapolri Matangkan Program Mudik Gratis Bagi Warga Tahun Ini
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo/Net
rmol news logo Polri akan membuka layanan mudik gratis bagi masyarakat pada Idul Fitri tahun 2023.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebut layanan ini tengah disiapkan.

“Sedang kita diskusikan kesiapan jumlah kendaraan yang siap,” ungkap Kapolri, Senin (27/3).

Sebelumnya Kadiv Humas Polri Irjen Dedy Prasetyo juga membeberkan bahwa Polri terus mematangkan persiapan menghadapi arus mudik.

Dedi menegaskan, Polri akan menggelar Operasi Ketupat 2023 sejak H-7 Idul Fitri hingga H+7. Bahkan, tak menutup kemungkinan akan diperpanjang masa operasinya.

“Tantangannya jauh lebih berat dari tahun kemaren, tapi jalurnya sudah siap,” ucap Dedi. rmol news logo article
EDITOR: IDHAM ANHARI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA