Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Didukung IOF, Polda Kalsel Gelar Baksos Untuk Masyarakat Pedalaman

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/idham-anhari-1'>IDHAM ANHARI</a>
LAPORAN: IDHAM ANHARI
  • Sabtu, 30 Mei 2020, 23:47 WIB
Didukung IOF, Polda Kalsel Gelar Baksos Untuk Masyarakat Pedalaman
Kapolda Kalsel, Irjen Nico Afinta, dibantu IOF untuk salurkan bantuan bagi masyarakat pedalaman/Istimewa
rmol news logo Sebagai upaya meringankan beban masyarakat yang terdampak langsung dari pandemik virus corona baru atau Covid-19, Polda Kalimantan Selatan-Korem 101 ANT bersama Indonesia Offroad Federation (IOF) Kalsel menggelar Baksos bagi masyarakat pedalaman.

Kapolda Kalimantan Selatan, Irjen Nico Afinta mengatakan, baksos yang melibatkan para offroader Kalsel ini bertujuan agar pendistribusian sembako ke masyarakat pedalaman bisa dilakukan dengan maksimal.

“Kegiatan bakti sosial ini dilaksanakan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 dengan melibatkan komunitas klub otomotif yang ada di Kalsel dalam hal membantu mendistribusikan bansos ke pelosok-pelosok daerah yang sulit dijangkau,” kata Nico dalam keterangan tertulis, Sabtu malam (30/5).

Ada pun paket bantuan sosial yang diberikan berjumlah 5 ton beras, 50 kotak paket sembako, dan 100 Alat Pelindung Diri (APD). Beras dan paket sembako itu, kata Nico, dibawa menggunakan puluhan sepeda motor trail hingga kendaraan offroad yang mampu melalui medan-medan sulit di pedalaman.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Danrem 101/ANT, Wakapolda Kalsel, Irwasda Polda Kalsel, Ketua Indonesia Offroad Federation (IOF) Kalsel, Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kalsel, dan Pejabat Utama Polda Kalsel. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA