Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Laporan Gratifikasi 'Unik' 2018 Di KPK: Keris, Wine Hingga Suplemen Gingseng

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Rabu, 02 Mei 2018, 12:51 WIB
Laporan Gratifikasi 'Unik' 2018 Di KPK: Keris, Wine Hingga Suplemen Gingseng
Febri Diansyah/Net
RMOL. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) buka-bukaan tentang laporan gratifikasi pejabat publik sepanjang tahun 2018.
Selamat Berpuasa

Jangan salah, gratifikasi yang diterima lembaga antirasuah tidak melulu dalam bentuk uang atau barang mewah.

Jurubicara KPK, Febri Diansyah menyebutkan, setidaknya ada 620 pelaporan gratifikasi. Beberapa di antaranya tergolong unik atau tidak lazim.

"Laporan-laporan gratifikasi yang unik selama tahun 2018 adalah satu hektar tanah, perjalanan wisata ke Eropa dan China, keris, mobil mewah, perhiasan emas dan berlian, wine, perjalanan umroh, suplemen ginseng dan uang tunai 200 ribu dolar AS," beber Febri kepada wartawan, Rabu (2/5)

Lebih lanjut Febri mengatakan bahwa laporan-laporan gratifikasi itu tengah dianalisa.

"KPK diberikan waktu 30 hari kerja oleh UU untuk melakukan analisis hingga menetapkan apakah gratifikasi menjadi milik negara atau milik penerima," jelasnya.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA