Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Diguyur Hujan, Sejumlah Titik Di Jakarta Digenangi Air

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Kamis, 31 Desember 2015, 01:32 WIB
Diguyur Hujan, Sejumlah Titik Di Jakarta Digenangi Air
ilustrasi
rmol news logo Hujan mengguyur hampir merata di lima wilayah DKI Jakarta mulai Rabu malam.

Sejumlah titik pun mulai digenangi air dengan tingkat ketinggian bervariasi.

Di sekitar Jalan Kapuk Raya, Cengkareng, Jakarta Barat misalnya, genangan air sekitar 40 Cm.

Berdasarkan pantauan di akun Twitter Radio Elshinta, juga terdapat genangan air mencapai 50 Cm di Jalan Tanah Merah/Penjaringan Jakarta Utara.

Sedangkan tinggi muka air (TMA) di sejumlah bendungan  pukul 00.00 WIB (Kamis, 31/12) semuanya masih berstatus siaga 4.

Berikut update TMA seperti dilansir BPBD Jakarta.

Katulampa 40 cm/MT (siaga 4);
Depok 110 cm/MT (siaga 4);
Manggarai 635 cm/MT (siaga 4);
Karet 380 cm/H (siaga 4);
Krukut Hulu 70 cm/H (siaga 4);
Pesanggrahan 95 cm/H (siaga 4);
Angke Hulu 50 cm/MT (siaga 4);
Cipinang Hulu 90 cm/MT (siaga 4);
Sunter Hulu 50 cm/M (siaga 4);
PuloGadung 360 cm/T (siaga 4);
Waduk Pluit -190 cm/G;
Pasar Ikan 151 cm/G (Siaga 4). [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA