Prabowo Ingin Hadirkan Harga Pangan Terjangkau untuk Rakyat

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Rabu, 07 Januari 2026, 16:29 WIB
Prabowo Ingin Hadirkan Harga Pangan Terjangkau untuk Rakyat
Presiden Prabowo Subianto di Karawang (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden)
rmol news logo Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmennya untuk menurunkan harga pangan demi kesejahteraan rakyat. 

Hal itu ia sampaikan dalam kegiatan Panen Raya di Desa Kertamukti, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Rabu, 7 Januari 2026. 

Dalam pidatonya, Prabowo menyampaikan cita-citanya sebagai kepala negara yang mampu menghadirkan harga pangan yang terjangkau bagi seluruh rakyat.  

“Saya ingin jadi presiden, saya ingin jadi presiden prestasi saya yang saya idam idamkan dimana harga-harga pangan turun,” ujarnya.   

Ia menambahkan bahwa pemerintah berkomitmen menekan harga pakan ternak dan pupuk agar lebih murah bagi petani dan peternak.  

“Pakan akan murah untuk seluruh peternak petani. Kita akan sudah kita turunkan kalau bisa kita turunkan lagi harga pupuk saudara-saudara sekalian," ucap Prabowo.

Kepala Negara juga menekankan pentingnya pendidikan bagi anak-anak petani agar mereka bisa meraih masa depan yang lebih baik.  

“Saya ingin nanti anak-anak petani kembali anak-anaknya bisa sekolah tinggi. Anak-anaknya bisa jadi insinyur, anak-anaknya bisa jadi jenderal," tegasnya.rmol news logo article 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA