Begitu dikatakan Ketua DPRD Kota Bogor, Adityawarman Adil, saat menghadiri Bimbingan Teknis (Bimtek) Penguatan Implementasi Advokasi Rakyat yang diikuti oleh anggota DPRD dari tingkat provinsi maupun kabupaten/kota se-Banten, Jakarta, dan Jawa Barat.
"Bimtek ini menjadi wadah yang sangat berharga bagi kami para anggota DPRD untuk mendalami strategi advokasi dan mencari solusi terbaik dalam mewujudkan kebijakan yang pro-rakyat," ujar Adit dalam keterangan tertulis, Rabu 19 Februari 2025.
Selain sesi diskusi dan pemaparan dari para narasumber berkompeten, Bimtek ini juga menghadirkan kajian mendalam terkait implementasi pembangunan yang berkelanjutan, optimalisasi peran legislatif dalam menyusun kebijakan daerah, serta strategi komunikasi politik yang efektif untuk meningkatkan keterlibatan masyarakat dalam proses pembangunan.
Diharapkan melalui kegiatan ini, kata Adit, seluruh peserta dapat membawa manfaat nyata dalam memperjuangkan kepentingan rakyat di daerah masing-masing.
“Kami anggota DPRD Fraksi PKS 11 orang lengkap hadir dan berharap ilmu dan pengalaman yang diperoleh dalam Bimtek ini dapat langsung diterapkan dalam tugas-tugas legislatif," tuturnya.
Masih kata Adit, diharapkan para anggota DPRD dari berbagai daerah dapat semakin solid dalam menjalankan fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan guna menciptakan tata kelola pemerintahan daerah yang lebih baik dan berpihak kepada rakyat.
"Dengan semangat kebersamaan dan komitmen yang kuat, kami seluruh anggota DPRD dari PKS, berupaya agar mampu mengaplikasikan ilmu yang didapat untuk memperkuat sinergi antara DPRD dan masyarakat," pungkasnya.
BERITA TERKAIT: