"Sesuai adatnya, syariatnya memulai titik perjalanan adalah dengan mengunjungi sejarah, tokoh-tokoh bangsa, tokoh-tokoh Betawi, tokoh-tokoh Jakarta yang tentunya menjadi awal dari sebuah proses yang niatnya baik," kata Ridwan Kamil.
Sosok yang akrab disapa RK itu teringat pesan Proklamator Soekarno yang menyatakan bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai sejarahnya atau 'jas merah', kepanjangan dari jangan sekali-kali melupakan sejarah.
"Jadi hari ini kami mengunjungi, satu almarhum bapak Husni Thamrin, tokoh pergerakan Betawi, tokoh Jakarta dan juga pahlawan nasional. Lalu ada ibu Fatmawati, selaku ibu negara saat proklamasi dikumandangkan. Kebetulan dimakamkan di sini," jelasnya.
Selanjutnya di lokasi yang sama, Ridwan-Siswono juga berziarah ke komposer Ismail Marzuki dan seniman Betawi, Benyamin Sueb serta makam tokoh Bamus Betawi Abraham Lunggana atau yang dikenal sebagai Haji Lulung.
"Tentunya, sejarah-sejarah ini akan menjadikan dasar pasangan RIDO menggunakan pengalaman sejarah untuk mendesain masa depan," tandas RK.
BERITA TERKAIT: