Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Prabowo-Megawati Bakal Bertemu, Nasdem: Its Time untuk Kolaborasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 18 September 2024, 16:24 WIB
Prabowo-Megawati Bakal Bertemu, Nasdem: Its Time untuk Kolaborasi
Willy Aditya /RMOL
rmol news logo Rencana pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden Terpilih Prabowo Subianto dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri disambut baik oleh DPP Partai Nasdem.

Ketua DPP Partai Nasdem Willy Aditya mengatakan bahwa pertemuan antar tokoh bangsa sangat baik. Sebab, perlu kolaborasi banyak pihak dalam membangun bangsa.

“Bagus. It's time untuk berkolaborasi dan bersinergi. Tapi dalam koridor membangun negara dan bangsa,” kata Wiily kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (18/9). 

Menurut Willy, ketika pertarungan keras dan sengit saat Pemilu sudah usai, maka semua elemen bangsa harus bersatu kembali untuk menata kehidupan bangsa ke depan. Sehungga, peran para elite politik yang kembali bersatu sangat diperlukan.

“Kompetisi sudah selesai kalau beliau beliau itu bisa duduk bersama artinya bisa memberikan kesejukan dan kedamaian dan pesan gembira kepada banyak kalangan. NasDem pasti suport,” tuturnya.

Ditanya lebih jauh mengenai kemungkinan PDIP nantinya bergabung dengan pemerintahan Prabowo-Gibran, Willy enggan berspekulasi mengenai hal tersebut. Pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada Prabowo selaku Presiden Terpilih.  

“Itu bukan di NasDem, itu keputusan di  Prabowo dan Ibu Mega. Jangankan berpendapat, beropini saja tabu bagi kami,” tandasnya. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA