Dalam survei terbaru Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI), elektabilitas Rudy Mas'ud dan Seno Aji unggul signifikan dari pasangan petahana Isran Noor-Hadi Mulyadi.
"Paslon Rudy Mas'ud-Seno Aji unggul signifikan dengan tingkat keterpilihan mencapai 57,8 persen dari Isran Noor-Hadi Mulyadi, hanya mendapatkan 35,3 persen suara," ujar Direktur Eksekutif LKPI Togu Lubis dalam keterangannya, Jumat (6/9).
Sementara, kata Togu, masih ada 6,9 persen responden belum menentukan pilihan.
Langkah Rudi-Seno, lanjutnya, semakin nyaman karena 66,3 persen responden mengaku sudah mantap dengan pilihan mereka.
"Sisi lain 22,3 persen responden menyatakan masih mungkin mengubah pilihan sebelum hari pemilihan, dan 11,4 persen lainnya tidak tahu," pungkasnya.
Survei ini dilakukan pada 26 Agustus hingga 4 September 2024, dengan melibatkan 1.450 responden yang berusia minimal 17 tahun atau sudah memiliki hak pilih.
Pengambilan sampel menggunakan teknik
multistage random sampling. Wawancara tatap muka menjadi metode utama dalam pengumpulan data survei ini.
Hasil survei memiliki
margin of error sekitar 2,57 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
BERITA TERKAIT: