Pantauan
RMOL di lokasi, Bobby dan Surya tiba pada pukul 14.20 WIB, dengan mengenakan kaos jersey bermotif putih dan biru.
Setibanya di kantor KPU Sumut, Bobby disambut jajaran pimpinan penyelenggara pemilihan tingkat provinsi, dan dikalungi Ulos yang merupakan kain khas Batak.
Setelah itu, Bobby dan Surya langsung masuk ke dalam kantor KPU Sumut untuk melakukan proses pendaftaran Cagub-Cawagub Sumut 2024.
Pasangan ini merupakan yang pertama kali mendaftarkan diri ke KPU Sumut untuk mengikuti Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumut 2024.
Tahapan pendaftaran Pilkada Serentak 2024 digelar pada 27 hingga 29 November 2024. Selanjutnya, penetapan calon Kepala Daerah dilakukan pada 22 September 2024, setelah dilaksanakan verifikasi dokumen persyaratan oleh KPU.
Ketika sudah terdapat cagub-cawagub yang dinyatakan memenuhi syarat, tahapan kampanye akan dimulai selama 60 hari, yang berlangsung pada 25 September sampai 23 November 2024. Adapun masa tenang dimulai pada 24-26 November 2024.
BERITA TERKAIT: