Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Masinton Pasaribu ke Pengunjuk Rasa: Fraksi PDIP Tak Gentar Tolak RUU Pilkada Meski Sendirian

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Kamis, 22 Agustus 2024, 21:56 WIB
Masinton Pasaribu ke Pengunjuk Rasa: Fraksi PDIP Tak Gentar Tolak RUU Pilkada Meski Sendirian
Masinton Pasaribu bertemu mahasiswa yang menolak RUU Pilkada/Ist
rmol news logo Anggota DPR RI fraksi PDIP Masinton Pasaribu menemui ratusan mahasiswa yang berunjuk rasa menolak pengesahan RUU Pilkada di depan Gedung DPR RI, Jalan Gatot Siebro, pada Kamis petang (22/8). 
HUT 79 RI

Kepada Mahasiswa, Polikus PDIP itu berjanji akan berjuang sekuat tenaga menolak RUU Pilkada di Parlemen. 

“Tentu kami tadi diundang untuk datang, kami datang bertemu teman-teman mahasiswa. Kami akan berjuang sekuat tenaga kami,” kata aktivis ‘98 itu kepada wartawan seusai menemui massa aksi. 

Masinton juga menegaskan bahwa meskipun hanya fraksi PDIP sendiri yang menolak RUU Pilkada di Parlemen, pihaknya akan berjuang dengan keras agar RUU Pilkada dibatalkan dan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang digunakan dalam Pilkada Serentak 2024. Ia pun yakin rakyat akan menyuarakan hal yang sama.

“Sebagai fraksi PDIP walaupun cuma kami satu fraksi, tapi kami yakin suara-suara rakyat di luar itu jauh lebih besar daripada kehendak kekuasaan yang ingin memaksakan agendanya,” tegasnya. 

“Maka saya yakin kekuatan rakyat lah yang akan bergerak terus menerus utk mengawal ini, tentu kami sebagai fraksi partai politik kami berjuang agar konstitusi itu tetap ditegakkan demokrasi dijaga,” demikian Masinton.rmol news logo article

EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA