Presiden Joko Widodo saat mengajak sejumlah influencer dan artis untuk melihat perkembangan di IKN pekan lalu/Dok Setpres
Belum reda soal influencer dan artis yang diajak melihat pembangunan di Ibu Kota Nusantara (IKN) yang jadi sorotan publik, Presiden Joko Widodo malah berencana mengirim ratusan relawan ke lokasi yang sama di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur itu
Kontan, rencana tersebut mendapat kritik dari pengamat politik, Hendri Satrio.
Founder Lembaga Survei KedaiKOPI yang akrab disapa Hensat itu mempertanyakan efektivitas dan tujuan dari rencana tersebut.
"Mengirim ratusan relawan ke IKN? Mau ngapain? Mau kasih konotasi seolah-olah IKN ramai? Oh come on Beb!" kata Hensat kepada RMOL, Kamis (1/8).
Kunjungan ratusan relawan ke IKN disebut-sebut untuk melihat langsung hasil pembangunan yang telah dicapai selama ini. Acara ini direncanakan berlangsung 11 Agustus 2024.
Namun langkah ini dipandang skeptis oleh analis politik Universitas Paramadina itu, yang meragukan urgensi dan manfaat langsung dari kunjungan relawan ke IKN.
BERITA TERKAIT: