Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mardani: Berantas Judi Online Jangan Asal Tuduh

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Senin, 29 Juli 2024, 21:46 WIB
Mardani: Berantas Judi Online Jangan Asal Tuduh
Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera/Ist
rmol news logo Pemberantasan judi online harus dilakukan dengan tegas dan profesional. Penegakan hukum harus transparan dan akuntabel tanpa ceroboh atau asal menuduh.

Hal ini ditegaskan Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera seperti dikutip Kantor Berita Politik RMOL, melalui akun X miliknya, Senin malam (29/7).

"Judi online adalah bencana. Oleh karena itu, wajib diberantas," ujar Mardani.

Anggota Komisi II DPR RI itu menyoroti perlunya kerja sama antara aparat penegak hukum dan masyarakat dalam memberantas judi online. Dia juga menekankan pentingnya menjaga integritas proses hukum agar keadilan dapat benar-benar ditegakkan.

Judi online ini tidak hanya merugikan individu tetapi juga masyarakat secara luas. Oleh karena itu, ia mengajak semua pihak untuk bersatu padu dalam memerangi praktik ilegal ini.

"Dan yang paling penting siapa pun pelakunya harus diringkus dan diproses hukum," tandasnya.

Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani baru-baru ini menyebut bahwa bisnis judi online di Tanah Air dikendalikan oleh seseorang berinisial T.

Sosok tersebut merupakan warga negara Indonesia yang mengendalikan bisnis judi online serta scamming atau penipuan online di Indonesia dari Kamboja.rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA