Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PPP Berkurban Serentak se-Indonesia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Senin, 17 Juni 2024, 20:34 WIB
PPP Berkurban Serentak se-Indonesia
Pemotongan hewan kurban Partai Persatuan Pembangunan (PPP)/Ist
rmol news logo Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menyalurkan daging hewan kurban berupa sapi maupun kambing yang disembelih pada perayaan Iduladha 1445 Hijriah, di Kantor DPP PPP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (17/6).

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono mengatakan, kurban telah menjadi tradisi partai berlambang Kabah setiap hari raya Iduladha.

“Ini sudah menjadi tradisi PPP setiap hari raya Iduladha, yaitu melakukan kurban di pagi hari. Kemudian dibagikan ke seluruh warga sekitar,” ujar Mardiono.

Selain di DPP PPP, kata Mardiono, pemotongan hewan kurban juga dilakukan di seluruh wilayah dan cabang PPP secara serentak.

“Sementara untuk seluruh wilayah dan cabang juga serentak melakukan hal yang sama,” katanya.

Di tempat yang sama, Wakil Ketua Umum PPP Bidang Kesra Rusli Effendi menjelaskan bahwa tema Iduladha kali ini adalah “PPP Berkurban”.

“PPP berkurban tidak hanya DPP, DPW, dan DPC. Namun masing-masing anggota DPR RI, pejabat pemerintah dari PPP juga melaksanakan kurban serentak,” pungkasnya.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA