Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pilkada Jateng 2024

Anak Emas Prabowo Didukung Forum Penggerak Desa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/achmad-rizal-1'>ACHMAD RIZAL</a>
LAPORAN: ACHMAD RIZAL
  • Minggu, 16 Juni 2024, 10:46 WIB
Anak Emas Prabowo Didukung Forum Penggerak Desa
Deklarasi dukungan FKPD untuk Sudaryono/RMOLJateng
rmol news logo Dukungan untuk Sudaryono maju Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2024 kembali menyeruak. Kali ini Forum Komunikasi Penggerak Desa (FKPD) resmi mendeklarasikan diri mendukung lelaki yang akrab disapa Mas Dar itu.

"Kami sudah melihat profil Mas Dar yang sangat luar biasa. Saya yakin dia bakal memimpin jauh lebih baik. Kita punya feeling begitu," kata Ketua FKPD Jawa Tengah, Dadang, saat deklarasi dukungan di Semarang.

Dikutip dari Kantor Berita RMOLJateng, Minggu (16/6), Dadang menilai Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah itu sosok pemimpin muda yang mampu membawa Jateng menuju kemajuan, dan akan dirasakan 35 juta jiwa.

FKPD melihat faktor kepemimpinan pro-rakyat Prabowo Subianto begitu melekat pada diri Sudaryono.

"Beliau itu anak emas Pak Prabowo. Jadi kami yakin beliau mencontoh kinerja Pak Prabowo. Itu pasti. Saya yakin Jateng akan lebih baik, pasti lebih maju lagi," kata Dadang.

Sebab itu dia menginstruksikan anggota di 35 kabupaten dan kota di Jateng segera mengkonsolidasikan kekuatan penggerak di desa masing-masing.

Deklarasi dukungan dihadiri anggota FKPD se-Jateng. FKPD menyatakan siap berjuang ikhlas untuk memenangkan Sudaryono sebagai Gubernur Jateng.

Menanggapi itu, Sudaryono menyampaikan terima kasih. Menurutnya, dukungan FKPD sebagai kehormatan dari masyarakat di Jawa Tengah.

"Ini kehormatan bagi saya. Jenengan baru ketemu saya hari ini dan menjalin silaturahmi. Saya gembira sekali," terang Sudaryono.

Dia meyakini pertemuan dengan jajaran FKPD Jateng tidak menjadi pertemuan terakhir.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA