Idul Adha
Dimensy.id Mobile
Selamat Idul Adha Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

UKT Naik Signifikan

Fahira Idris: Paradigma Pendidikan Tinggi Perlu Ditata Kembali

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-alfian-1'>AHMAD ALFIAN</a>
LAPORAN: AHMAD ALFIAN
  • Minggu, 26 Mei 2024, 08:42 WIB
Fahira Idris: Paradigma Pendidikan Tinggi Perlu Ditata Kembali
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Republik Indonesia (DPD RI), Fahira Idris/Ist
rmol news logo Biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang mengalami kenaikan signifikan hingga tiga kali lipat disorot Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Republik Indonesia (DPD RI), Fahira Idris.

Menurutnya, persoalan UKT ini akan menjadi preseden yang melemahkan tujuan mulia penyelenggaraan pendidikan tinggi.

"Paradigma pendidikan tinggi kita yang sudah mulai mengarah kepada industrialisasi perlu ditata kembali," kata Fahira lewat keterangan resminya, Minggu (26/5).

Senator Jakarta itu menegaskan, sudah saatnya Indonesia mengadopsi paradigma pendidikan tinggi yang menempatkan aksesibilitas dan inklusivitas sebagai prioritas utama.

Menurut dia, kampus terutama PTN harus menjamin akses yang adil bagi semua warga negara. Utamanya mereka yang berasal dari keluarga miskin dan yang penghasilan orang tuanya pas-pasan.

"PTN harus bisa menjadi andalan kelompok miskin untuk mendapat pendidikan agar kehidupan mereka di masa depan bisa lebih baik," pungkasnya.

Diketahui, kenaikan UKT tidak hanya menyasar mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN-BH). Namun, Perguruan Tinggi Badan Layanan Usaha (PTN BLU) juga mengalami hal yang sama. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA