Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Buntut Peningkatan Suara, Nasdem dan PKB Duduki Kursi Pimpinan DPR Aceh

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Kamis, 21 Maret 2024, 05:19 WIB
Buntut Peningkatan Suara, Nasdem dan PKB Duduki Kursi Pimpinan DPR Aceh
Ilustrasi Pemilu 2024/RMOLNetwork
rmol news logo Perolehan suara Partai Nasdem dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Aceh mengalami kenaikan signifikan pada Pemilu 2024 ini. Dua partai politik nasional ini dipastikan mengisi kursi pimpinan di DPR Aceh periode 2024-2029.

Partai Nasdem juga berhasil mengirim dua wakilnya ke DPR RI. Yaitu Muslim Ayub dari Daerah Pemilihan (Dapil) Aceh I dan Irsan Sosiawan dari Dapil Aceh II.

Muslim Ayub mendulang 158.867 suara dan suara Partai Nasdem sebanyak 158.867 di Dapil Aceh I. Lalu, Irsan Sosiawan berhasil meraih 66.009 suara dan suara Nasdem di dapil ini sebanyak 169.280 suara.

Kemudian Nasdem juga berhasil meningkatkan perolehan kursi DPR Aceh. Total perolehan kursi Nasdem di DPR Aceh sebanyak 10 kursi pada Pemilu 2024, bertambah 8 dari Pileg 2019 hanya 2 kursi.

Adapun 10 kursi itu mewakili 10 daerah pemilihan (Dapil) di seluruh kabupaten/kota di Aceh. Peningkatan perolehan kursi DPR Aceh ini membuat Nasdem mengamankan kursi pimpinan legislatif setempat.

Tak hanya itu, partai besutan Surya Paloh ini juga gacor di kabupaten/kota di Aceh. Di Pemilu kali ini, Partai Nasdem berhasil meraih 70 kursi DPRK kabupaten/kota di Tanah Rencong.

Sementara itu, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Aceh kembali berhasil mengamankan 2 kursi DPR RI di Pemilu 2024 ini. Dua kursi itu berasal dari Dapil Aceh I dan Dapil Aceh II.

Mereka adalah Haji Irmawan yang maju dari Dapil Aceh I dan mendapatkan suara 125.234, dan suara PKB sebanyak 320.033. Sedangkan dari Dapil Aceh II, ada Ruslan Daud yang berhasil mendulang suara sebanyak 141.953 serta suara partai dan caleg 267.750.

Partai besutan Muhaimin Iskandar ini juga berhasil meraih 9 kursi DPR Aceh periode 2024-2024, dan mengamankan kursi wakil ketua. Pada Pileg 2019, PKB hanya mendapatkan 3 kursi DPR Aceh.

Khusus untuk kabupaten/kota di Aceh, perolehan suara PKB juga naik signifikan jika dibandingkan dengan pemilihan legislatif tahun sebelumnya. Bahkan, beberapa kabupaten/kota di Provinsi Aceh, PKB berhasil mendapatkan kursi pimpinan dewan di tingkat kabupaten/kota setempat.

Partai Nasdem dan PKB merupakan merupakan partai yang mengusung calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Amin).  Di mana pasangan Amin menang telak di Aceh pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dengan meraup suara sebanyak 2.369.534. rmol news logo article
EDITOR: AGUS DWI

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA