Ketua Umum (Ketum) Partai Nasdem, Surya Paloh mengatakan, pihaknya menerima hasil Pemilu 2024 yang telah diumumkan KPU RI pada Rabu malam (20/3).
"Partai Nasdem mengajak seluruh komponen bangsa, untuk senantiasa mengutamakan kepentingan bangsa, di atas kepentingan golongan atau kelompok di dalam upaya mencari keadilan pascapemilu," kata Paloh kepada wartawan di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Rabu malam (20/3).
Paloh pun tetap berkomitmen untuk senantiasa berada dalam kehendak yang terus menerus berupaya untuk memperbaiki kehidupan demokrasi dan politik di Indonesia.
Bahkan, ditegaskan Paloh, Nasdem akan selalu siap terbuka, serta telah menjalin komunikasi dan korespondensi dengan berbagai kelompok masyarakat sipil, akademisi, para tokoh, cendekiawan, gurubesar, hingga media, sebagai pilar demokrasi keempat guna mewujudkan komitmen tersebut.
"Partai Nasdem menyadari bahwa partai politik hanyalah satu dari sekian pilar demokrasi. Nasdem menyadari bahwa politik tidak saja membutuhkan otoritas yang kuat, akan tetapi juga praktik
check and balances yang sehat. Oleh karena itu, selain perlu membangun sistem politik dan kekuasaan yang sehat, kita juga membutuhkan kecerdasan politik warga negara yang kuat," jelas Paloh.
Dalam konferensi pers ini, Paloh turut menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang menjadi pemenang Pilpres 2024.
Sesuai pengumuman KPU RI terkait perolehan suara tiga pasangan Capres-cawapres Pilpres 2024, pasangan Capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, memperoleh 40.971.906 suara atau sebesar 24,9 persen.
Selanjutnya, pasangan Capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, memperoleh suara sebanyak 96.214.691 atau 58,6 persen.
Kemudian pasangan Capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, mendapat 27.040.878 suara atau 16,5 persen.
Sementara itu, total suara sah Pilpres 2024 sebanyak 164.227.475 suara.
BERITA TERKAIT: