Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Besok, KPU Medan Gelar Perhitungan Suara Pemilu 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/jonris-purba-1'>JONRIS PURBA</a>
LAPORAN: JONRIS PURBA
  • Senin, 26 Februari 2024, 21:32 WIB
Besok, KPU Medan Gelar Perhitungan Suara Pemilu 2024
Ketua KPU Kota Medan, Mutia Atiqah/RMOL
rmol news logo Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan akan menggelar perhitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kota Medan, Selasa (27/2) besok. Kegiatan tersebut akan digelar di Hotel Polonia, Medan.

“Kita mulai jam 10.00 WIB,” kata Ketua KPU Kota Medan, Mutia Atiqah, Senin (26/2).

Mutia menjelaskan, hingga saat ini perhitungan suara pemilu 2024 masih berlangsung di tingkat kecamatan se-Kota Medan. Perhitungan perolehan suara yang sudah selesai pada tingkat kecamatan akan langsung dilanjutkan ke tingkat Kota Medan.

“Belum semua perhitungan ditingkat kecamatan (PPK) selesai, jadi ini dilakukan sambil jalan di PPK hampir selesai,” ujarnya.

Diketahui jumlah DPT Pemilu 2024 di Kota Medan mencapai 1.853.458 orang. Mereka memilih pada 6.933 Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 151 Kelurahan pada 21 Kecamatan di Kota Medan.rmol news logo article
EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA