Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Baru 20 Petugas TPS Meninggal Disantuni KPU

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Jumat, 23 Februari 2024, 21:18 WIB
Baru 20 Petugas TPS Meninggal Disantuni KPU
Ketua KPU RI Hasyim Asyari/RMOL
rmol news logo Petugas tempat pemungutan suara (TPS) yang meninggal ketika bertugas dalam pemungutan dan penghitungan suara, belum semua yang mendapatkan santunan dari Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI).

Hal tersebut disampaikan Ketua KPU RI Hasyim Asyari, dalam jumpa pers perkembangan pelaksanaan Pemilu Serentak 2024, yang digelar di Media Center Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (23/2).

"Yang telah diberikan santunan, sehubungan dengan meninggalnya atau wafatnya para petugas sebanyak 20 orang petugas TPS yang meninggal," ujar dia.

Hasyim menuturkan, jumlah petugas wafat yang menerima santunan tersebut belum mencapai setengah dari jumlah total yang sebanyak 90 orang.

Karenanya, Anggota KPU RI dua periode itu memastikan pemberian santunan untuk korban lainnya akan segera direalisasikan.

"Yang selebihnya masih dalam proses. Kemudian besar santunan sebagaimana surat Menteri Keuangan melalui santunan biaya masukan lainnya, tahapan Pemilu dan tahapan pilkada," urainya.

"Besaran santunan adalah untuk yang meninggal Rp 36 juta dan untuk biaya bantuan pemakaman Rp 10 juta, tentu saja pada kesempatan ini kami turut berduka cita kepada saudara kita," demikian Hasyim menambahkan. rmol news logo article

EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA