Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ponakan Prabowo Bakal Kawal Ketat Penghitungan Suara di TPS

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Selasa, 06 Februari 2024, 16:16 WIB
Ponakan Prabowo Bakal Kawal Ketat Penghitungan Suara di TPS
Jurubicara TKN Prabowo-Gibran, Saraswati Djojohadikusumo di Markas TKN Fanta HQ, Jalan Surabaya, Jakarta Pusat, Selasa (6/2)/RMOL
rmol news logo Keponakan Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto, Saraswati Djojohadikusumo bakal mengawal ketat tempat pemungutan suara (TPS) I di wilayah Kemang, Jakarta Selatan.

"Enggak (bersama Prabowo), saya pasti coblosnya di TPS I yang memastikan kalau di TPSI juga aman gitu ya," kata Saraswati di Markas TKN Fanta HQ, Jalan Surabaya, Jakarta Pusat, Selasa (6/2).

Jurubicara TKN Prabowo-Gibran ini berharap anak muda memiliki kepedulian terhadap pemilu dengan ikut mengawal suara di TPS masing-masing.

"Jadi saat ini kita mau memastikan semua anak-anak muda yang memang punya kepedulian tentang masa depan bangsa,  harusnya bukan hanya berpikir untuk nyoblos, tapi justru kita yang muda-muda ini bisa mengawal suara di TPS kita masing-masing," ujar Saraswati.

"Jadi jangan hanya bersandar kepada kekuatan saksi dari partai, justru seharusnya kita sebagai warga negara Indonesia bisa mengambil peran yang lebih besar," imbuhnya.

Menurutnya, dengan turut mengawal suara di TPS pada saat hari pencoblosan merupakan bagian dari mengawal demokrasi di Indonesia.

Hal itu semata-mata agar pilpres nanti berjalan dengan langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.

"Tentunya dengan hadir di TPS dan pada saat mulai penghitungan suara, bisa hadir di situ untuk mengawal dan memastikan semuanya berjalan dengan sesuai, jujur dan adil," tutup Saraswati.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA