Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Prabowo Siap Serahkan Seluruh Lahan HGU ke Negara

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Jumat, 12 Januari 2024, 10:42 WIB
Prabowo Siap Serahkan Seluruh Lahan HGU ke Negara
Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto, artis Raffi Ahmad, dan Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) menghadiri kampanye bersama Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran di Bandar Lampung, Kamis (11/1)/Ist
rmol news logo Pasca disindir saat debat capres ketiga, calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto mengaku siap memberikan seluruh Hak Guna Usaha (HGU) lahan yang dikelolanya kepada negara.

Prabowo mengaku mendapat lahan HGU tersebut untuk Hutan Tanaman Industri (HTI).

Pernyataan Prabowo itu merespons narasi yang disampaikan calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan terkait kepemilikan tanah 340 ribu hektare saat debat capres ketiga di Istora Senayan pada Minggu lalu (7/1).

"Itu tanah negara, saya hanya dapat untuk berusaha di tanah itu, namanya HGU," kata Prabowo saat acara Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran di Bandar Lampung, Kamis (11/1).

"Semua itu milik negara. Saya sudah katakan setiap kali negara perlu, ambil semuanya. Saya sudah pernah menghadap Presiden (Joko Widodo). Saya sudah katakan untuk lumbung pangan rakyat Indonesia, kalau perlu semua lahan (punya) saya, ambil!" sambung Prabowo dengan tegas.

Prabowo memastikan tidak merasa rugi dan takut menyerahkan semua yang dimilikinya demi rakyat, sebab dirinya siap mati demi rakyat dan negara Indonesia.

"Saya dari sejak muda sudah teken mati untuk rakyat Indonesia. Kita tidak akan gentar, kita tidak akan lelah, kita tidak akan menyerah. Kita tidak akan takut dengan hujatan, ejekan, dan fitnah. Kita berada di jalan yang benar, kita yakin rakyat bersama kita," kata Prabowo disambut gemuruh tepuk tangan ribuan massa.rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA